CHIFFON COKELAT JADUL by : @mega_dingding
CHIFFON COKELAT JADUL
by : @mega_dingding
Kalo utk topping chiffon cokelat bisa pake coklat chips juga, ini aku pake meses Holand dari @chefmatechocolate 🍫, abis dipanggang masih bagus, gak leleh gitu. Pakai coklat bubuk dan gula KIS @chefmatechocolate juga...
Bahan-bahan :
7 kuning telur
60 cc minyak
100 cc air
100 gr tepung terigu
40 gr coklat bubuk @chefmatechocolate
1/2 sdt baking powder
1 sdt vanilla
7 putih telur
Sejumput garam
1 sdm air lemon
175 gr gula KIS @chefmatechocolate
Meses Holand @chefmatechocolate
.
Cara Membuat :
1. Whisk kuning telur, masukkan minyak, air, sambil whisk hingga rata. Masukkan vanilla, whisk hingga rata.
2. Masukkan ayakan terigu, coklat bubuk, baking powder, whisk hingga halus dan rata.
3. Mixer putih telur dan sejumput garam hingga berbusa, masukkan air lemon, kemudian gula secara bertahap, kocok hingga medium peak.
4. Aduk lipat meringue ke adonan kuning telur, bagi 3 tahap, hingga rata. Tuang adonan ke loyang chiffon (loyang aku 21 cm) Hentakkan perlahan. Beri meses secukupnya
5. Panggang hingga matang, sesuaikan oven masing2. ( aku 170 der celcius 15 menit pertama utk buat goresan, kemudian turunkan ke suhu 145 der cel hingga matang) Balik chiffon cake di botol hingga dingin, baru dikeluarkan dari loyangnya.